Sumber : blog.cheplya.com
Oleh: Faruq Al Quds
Awal tahun 2021 ini menjadi ajang bagi para produsen smartphone untuk memamerkan gawai flagship teranyar mereka. Tentunya dengan teknologi yang sudah diperbaharui dari tahun sebelumnya, fitur-fitur yang semakin banyak, juga tampilan yang fresh, dan semakin menarik yang menjadi daya jual mereka untuk memikat perhatian para konsumen. Meskipun para brand belum merilis produk mereka di pasaran, tapi preview-nya sudah membuat banyak orang terpikat.
Baru beberapa hari yang lalu, produsen gawai asal Korea Selatan, tepatnya pada tanggal 14 Januari 2021, secara resmi telah merilis handphone terbaru mereka, Samsung Galaxy S21 series. Series tersebut dirilis dalam 3 varian, Samsung Galaxy S21, Galaxy S21 Plus, dan Galaxy S21 Ultra.
Berbekal chip prosesor terbaru dari Samsung sendiri, yaitu Exynos 2100 yang memiliki performa yang sangat tinggi, dan tentu sangat bisa diandalkan untuk menjalankan program-program berat. Game-game berat, bisa dijalankan di settingan grafis rata kanan. Samsung Galaxy S21 series pun sudah dibekali dengan teknologi 5G. Bodi berbahan metal, layar yang dilapisi dengan gorillaglass 7 atau yang biasa disebut victus. Ketiga handphone ini juga sudah memiliki standar IP68, yang artinya memiliki ketahanan debu, pasir, air, dan segala kondisi cuaca. Samsung membandrol harga dari ketiga handphone tersebut dari kisaran 16 jutaan-22 juta.
Pada akhir Desember 2020 kemarin, Xiaomi juga telah meirilis handphone flagship mereka. Spesifikasi gahar, dengan harga yang jauh lebih murah jika dibandingkan dengan flagship-flaship brand lainnya. Ditenagai chipset terbaru dari Qualcom, Snapdragon 888 yang juga sekaligus menjadi handphone Android pertama yang dijual di pasaran dengan chipset tersebut. Sudah memiliki jaringan 5G, dengan layar yang memiliki resolusi 2K yang pastinya akan sangat memanjakan mata. Xiaomi menghargai produknya dengan varian harga dari 8,6 juta-9,3 juta. Mending Xiaomi kan?
Tidak ketinggalan, brand favorit sejuta umat dan terkenal dengan harganya yang cukup menyobek-nyobek kantong, tidak lain dan tidak bukan adalah Apple. Apple meluncurkan gawai terbarunya pada 14 Oktober 2020 lalu. IPhone 12 series yang memiliki 4 varian, iPhone 12, iPhone 12 pro, iPhone 12 Pro Max, dan iPhone 12 mini. Keempatnya memiliki chipset buatan Apple terbaru yaitu A14 bionic. Sudah support sinyal 5G. Untuk series 12 Pro dan 12 Pro Max, Apple membekali teknologi terbaru mereka yaitu LiDAR. LiDAR (light detection and ranging) adalah sensor yang digunakan untuk improvement kualitas hasil foto nightmode. Jadi, meskipun mengambil gambar pada malam hari atau pada kondisi minim cahaya hasilnya akan tetap bagus.
Apple membandrol iPhone 12 series dengan varian harga antara 13 jutaan- 27 juta. Buat kaum mending, emang mending xiaomi aja. Meski ketiga produsen handphone tersebut sedang terlibat dalam peperang ‘adu pintar smartphone’ namun, ketiganya sepakat untuk menjual produk mereka dengan tidak menyertakan travel charger, katanya sih biar ramah lingkungan dan harganya bisa diturunin. Diturunin matamu!
Cukup sekian adu pintar Smartphone di awal 2021 kali ini. Kita sebagai consumer cukup menikmati saja peparangan para brand tersebut, semakin sengit persaingan justru semakin sehat tumbuhnya suatu industri, wa bil khusus industri teknologi. Terima kasih. Have a nice day.
0 Comments
Posting Komentar